Artikel Kesehatan dan Tips Kecantikan – Penampilan tubuh merupakan faktor yang penting dalam meningkatkan kepercayaan diri seseorang. Salah satunya yaitu memiliki lengan yang ideal. Menggelambirnya lemak di tangan biasa terjadi pada seseorang yang berusia 30 tahun ke atas. Oleh sebab itu, jika kita menginginkan penampilan tetap menarik, kita harus tahu bagaimana cara mengecilkan lengan.
Baca juga tentang senam kegel.
Lemak menggelambir di lengan menyebabkan ukuran lengan kita lebih besar. Ada beberapa hal yang menjadi penyebabnya mulai dari kurang berolahraga, pola hidup yang salah, konsumsi makanan yang mengandung lemak tinggi, serta faktor genetika atau keturunan. Anda dapat melakukan gerakan khusus untuk melatih otot lengan bagian atas dan lengan bagian bawah agar lengan mengecil.
Cara Mengecilkan Lengan dengan Olahraga Rutin
Kita cukup melakukan beberapa latihan- latihan berikut sebagai cara mengecilkan lengan. Lakukan latihan ini secara rutin selama satu bulan sehingga lengan kita akan kembali ramping seperti dulu.
1.Lompat Tali
Olahraga simpel ini sangatlah bermanfaat untuk mengecilkan lengan tangan. Kita dapat melakukan lompat tali setiap hari sesuai dengan kemampuan kita.
Selain mengecilkan lengan, gerakan lompat tali yang berkelanjutan dapat juga mengecilkan betis. Dengan begitu, lompat tali sangat bagus jika menginginkan tubuh tinggi dan langsing.
2.Angkat Dumbbell
Dumbbell hampir sama dengan barbell. Bedanya dumbbell memiliki berat yang lebih ringan sehingga dapat digunakan untuk mengecilkan lengan. Jika kita tidak memiliki dumbbell kita dapat menggantinya dengan botol yang terisi air.
3.Gerakan Memutar Tangan Sebanyak 50 Kali
Gerakan memutar tangan ini mudah dan sangat memiliki manfaat yang luar biasa. Kita dapat melakukan gerakan memutar tangan setelah bangun tidur, selain bagus untuk mengecilkan lengan juga dapat melancarkan aliran darah dan meningkatkan oksigen ke dalam tubuh.
4.Lakukan Gerakan Press-Up
Press-Up merupakan gerakan yang sangat efektif untuk membakar lemak. Gerakan press-up adalah satu dari olahraga sederhana yang bisa kita lakukan di rumah. Caranya cukup mudah. Pertama, posisikan diri kita dengan posisi tengkurap, Setelah itu angkat dan luruskan tangan dengan telapak tangan lurus dan jari-jari menghadap kedepan seperti posisi push up.
Kemudian luruskan tubuh kita membentuk seperti sebuah bidang miring dari ujung kepala hingga kaki. Jika sudah, dalam hitungan 8-16, tekukkan tangan kita secara perlahan-pelan hingga ketinggian 5 cm.
5.Pull-Up
Secara medis gerakan pull-up merupakan gerakan yang ampuh untuk memperkecil lengan dibandingkan dengan cara yang sebelumnya. Sebab, pada gerakan pull-up seluruh otot lengan sampai perut melakukan gerakan ekstra. Sehingga bukan hanya lengan kita yang mengecil, tetapi perut kita pun akan langsing jika melakukan gerakan ini setiap hari.
Itulah olahraga rutin yang dapat dilakukan sebagai cara mengecilkan lengan tangan yang menggelambir dan besar. Untuk hasil yang maksimal lakukan gerakan itu secara rutin setiap hari.
Baca juga : Bisnis Dropship , Alternatif Bisnis dengan Modal Kecil