lifestyle people – Mario Badescu adalah seorang cosmetologist dan chemist, dimana ia mulai membangun brand produk skin carenya sejak tahun 1967. Pada saat gerai salon pertamanya dibuka, Mario Badescu mulai mengembangkan produk perawatan kulitnya yang berbasis botanikal dengan kemasan produk yang terlihat sederhana.
Brand ini sangat memperhatikan manfaat di dalamnya. Sudah banyak wanita yang memberikan review positif akan keampuhan dari produk Mario Badescu ini untuk mengatasi jerawat. Harganya juga bisa di bilang cukup terjangkau, karena satu produk bisa digunakan sampai beberapa bulan. Berikut ini 7 pilihan produk favorit Mario Badescu dari Lifestyle People.
1. Acne Facial Cleanser
Apakah saat ini Anda masih menggunakan pembersih wajah yang biasa digunakan untuk kulit normal? Padahal mencuci muka dengan cleanser khusus jerawat akan lebih efektif. Nah, sekarang Anda bisa menggunakan deep cleansing dengan produk ini. Acne facial cleanser ini mampu mencegah dan menyembuhkan bekas jerawat. Kandungan acne-fighting salicylic acid, lidah buaya dan chamomile-nya bisa membuat kulit jadi lebih halus dan tidak bersisik. Agar hasilnya maksimal kombinasikan dengan Drying Lotion ya.
Baca juga: Jerawat tumbuh di leher
2. Drying Lotion
Lotion satu ini merupakan produk best seller dari Mario Badescu. Produk ini mampu mengempeskan jerawat meradang dengan cepat. Berkat kandungan salicylic acid, calamine dan bahan lainnya bisa membuat jerawat hilang dalam semalam. Selain itu, produk ini juga tidak menimbulkan iritasi dan kekeringan pada kulit.
Baca juga: Mitos tentang jerawat
3. Drying Cream
Krim satu ini memiliki kandungan sulfur dan zinc oxide yang mampu mengatasi jerawat kecil yang ada di bawah permukaan kulit. Cara menggunaannya cukup oles secara tipis-tipis di area yang diinginkan. Kemudian baurkan dengan jari tangan. Tertarik mencobanya?
Baca juga:
4. Anti-Acne Serum
Serum ini cocok sekali Anda gunakan untuk mengatasi jerawat. Teksturnya mudah menyerap ke dalam kulit dan tidak meninggalkan rasa lengket. Pakai sedikit saja untuk membantu Anda mendapatkan kulit yang halus, bersih, dan terjaga dari jerawat. Sebaiknya produk ini Anda gunakan setelah mengaplikasikan toner.
5. Buffering Lotion
Jika saat ini Anda sedang mengalami kulit berminyak dan berjerawat, Anda bisa gunakan produk Buffering Lotion dari Mario Badescu lho. Didalam produk ini memiliki kandungan Niacinamide, Hydrolyzed Yeast Protein, Allantoin dan Zinc Oxide yang mampu membersihkan jerawat membandel yang tumbuh dibawah permukaan kulit.Produk ini bisa Anda gunakan setelah membersihkan wajah dan toner.
6. Healing & Soothing Mask
Biasanya saat ingin menghilangkan bekas jerawat, terkadang bisa meninggalkan kulit yang cenderung kering dan iritasi. Nah, produk Healing dan Soothing Mask dari Mario Badescu ini berguna untuk menenangkan kondisi kulit. Dengan menggunakan bahan-bahan natural seperti zinc oxide, kaolin dan oatmeal bisa menyerap minyak berlebih pada kulit dan mampu menghilangkan noda pada wajah Anda. Produk ini memiliki tekstur yang creamy sehingga membuat kulit menjadi terasa lembut dan halus. Kulit pun akan tetap terjaga dan bebas jerawat.
7. Botanical Exfoliating Scrub
Produk Botanical Exfoliating Scrub dari Mario Badescu digunakan untuk menghilangkan kulit kusam. Produk ini mengandung beberapa bahan alami seperti teh hijau, lidah buaya, jahe, kelapa, ecuadorian ivory palm dan ginkgo. Scrub ini juga mampu mengangkat sel kulit mati yang bisa membuat wajah Anda tampak lebih muda.
Baca juga: